JAMBI – Puluhan mahasiswa Universitas Jambi yang tengah menjalani program kuliah kerja nyata (KKN), menyatakan siap untuk membaurkan diri memberikan sumbangsih mereka untuk mendukung dan menyukseskan Program TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-115 Kodim 0415 Jambi yang dipusatkan di Desa Kembang Seri Baru, Kecamatan Marosebo Ulu, Kabupaten Batanghari, Jambi.
Kahadiran dari mahasiswa-mahasiswi Unja dari berbagai fakultas dan kejuruan itu, ke Desa Kembang Seri, Sabtu (8/10), mendapat sambutan gembira dari warga setempat. Selain diajak makan siang bersama di alam terbuka, beralaskan terpal plastik di atas badan jalan yang mulai dikerjakan prajurit TNI, para mahasiswa juga ditawari rumah asuh selama ber-KKN di Kembang Seri Baru.
Menurut salah seorang mahasiswa, Ahmad Apriadi, kedatangan dia dan teman-teman ke Desa Kembang Seri Baru, merupakan bagian dari program dari Unja, untuk membantu TMMD ke 115 Kodim 0415 Jambi.
"Kita disini ikut program KKN TMMD, dan akan berpartisipasi penuh dalam beberapa tangkai kegiatan pembangunan yang dirancang oleh Program TMMD, ” sebutnya.
Ia menambahkan, juga akan aktif melibatkan diri pembangunan sektor pendidikan warga.
"Nantinya kita juga akan melakukan sosialisasi kebangsaan bersama TNI ke masyarakat. Karena tugas mahasiswa juga untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, " beber Ahmad Apriadi.(UTI)